Nov15,
Nov15,

Really Loved A Woman

Beberapa minggu terakhir saya lagi suka banget denger radio K-Lite. Lagu-lagu yang diputer seharian itu sejenis. Old 90-an sampai 70-an, barat atau lokal. Mungkin ngga nyampe lebih dari 10% lagu jaman sekarangnya. Itupun lagu tertentu model Tak Pernah Padam-nya Sandy Sandoro, sama waktu itu pernah denger yang baratnya, Just Give Me A Reason-nya Pink. Sepengalaman saya belum pernah kedengeran muter lagunya band Armada atau bahkan Ungu. Makanya jadi ngerasa 'gue banget' :)

Nah, terus beberapa waktu lalu diputerlah lagunya om Bryan Adam, Have You Ever Really Loved A Woman. Spontan langsung inget lebih dari sepuluh tahun lalu. Soalnya itu lagu familiar dari jaman SD. Tapi saya sendiri ngga inget dulu sering denger lagu itu di mana. Paling kalau ngga dari kaset ya dari radio. Gini enaknya punya Ibu jago ngasih denger lagu-lagu :)

Karena ternyata lagu ini ngga ada di laptop jadilah saya langsung download. Dan sampai sekarang pun masih jadi lagu favorite yang diputer berulang-ulang hehe. Habisnya liriknya nyenengin banget kaum hawa semacam saya ini. Lagu Karena Wanita Ingin Dimengerti-nya Ada Band juga kalah deh kayanya. Lagunya bisa jadi nasihat buat para suami :D

To really love a woman, to understand her, you gotta know her deep inside. Hear every thought, see every dream, and give her wings when she wants to fly. To really love a woman, let her hold you, until ya know how she need to be touched. You've gotta breathe her, really taste her. Until you can feel her in your blood and when you can see your unborn children in her eye.
When you love a woman, tell her that she's really wanted. When you love a woman, you tell her that she's the one. Cause she needs somebody to tell her it's gonna last forever. Cause she needs somebody to tell her that you always be together.
You got to give her some faith, hold her tight. A little tenderness, gotta treat her right. She will be there for you, taking good care for you. You really gotta love your woman. 

0 comments:

Post a Comment

Copyright @ Gettar's | Floral Day theme designed by SimplyWP | Bloggerized by GirlyBlogger | Distributed by Deluxe Templates
Blogger Templates